PEMANFAATAN LIMBAH SERAT AMPAS TEBU (Saccharum officinarum) SEBAGAI BAHAN BAKU GENTENG ELASTIS

Mis Ariska AJ Rambe, Fiqhi Fauzi, Siti Khanifa

Abstract


Genteng polimer merupakan suatu material yang ringan dimana campurannya terdiri dari agregat pasir sebagai pengisi, aspal sebagai perekat dan serat ampas tebu sebagai penguat yang banyak mengandung parenkim serta mengandung air 48%-52%, gula 2,5%-6% dan serat 44%-48%. Sehingga genteng polimer cocok dikembangkan untuk menggantikan genteng beton yang sangat berat dan mudah retak, seng (Zn) yang mudah mengalami korosi. Dalam penelitian ini genteng elastis dibuat dengan mencampurkan bahan polimer (aspal) dan serat ampas tebu dengan metode sederhana cetak dan tekan.Kelayakan serat ampas tebu yang digunakan karena seratnya memiliki kekuatan yang baik dimana panjang seratnya 1,7-2 mm sedangkan aspal memiliki daya rekat yang sangat tinggi. Genteng elastis dibuat dengan memvariasi komposisi 80:0 gr, 78:2 gr, 76:4 gr,74:6 gr, 72:8 gr, 70:10 gr dicampur selama 15 menit pada suhu 100oC, kemudian dicor dan ditekan selama 1/2 jam pada suhu 120oC dan tekanan 38 atm (38,5 x 105Pa) dengan Hot Compressor. Hasil penelitian menunjukkan bahwa campuran yang bagus sesuai dengan percobaan adalah berupa campuran agregat pasir halus dan serat ampas tebu dengan perbandingan 70:10:20 gr memiliki sifat fisis uji daya serap air 2,72% , porositas 4,5%. Kemudian memiliki sifat mekanik kuat impak 129,8J/m2, kuat lentur 11840 N/m2 dan kuat tarik 3500 N/m2. Sehingga genteng elastis dapat digunakan untuk atap rumah.

Keywords


aspal;genteng elastis;serata ampas tebu

Full Text:

PDF

References


Ariyadi, Yulli. 2010. Pengujian Karakteristik Mekanik Genteng. Program Studi Teknik Mesin. Fakultas Teknik. Universitas Muhammadiyah Surakarta.

http://et d.eprt.ums.ac.id/10073/2/D200020067.pdf diakses tanggal 21 Desember2014.

Asiyanto. 2008. Metode Konstruksi Proyek Jalan. Jakarta:

Universitas Indonesia Press.

Asnawi. 2011. Pembuatan Genteng dari Pemanfaatan LDPE (Low Density Polyethilen) Bekas, Aspal Iran, dan Agregat Pasir Halus http://resipotery.usu.ac.id. Diakses tanggal 20 Desember 2014.

Damayanthi, R. 2007. Proses Pembuatan Bahan Bakar Cair dengan Memanfaatkan Limbah Ban Bekas Menggunakan Katalis Zeolit Y dan ZSM-5. Semarang: Universitas Diponegoro.

Ediputra, K. 2004. Studi Campuran Aspal Dengan Ban Bekas (Tire Rubber) Sebagai Bahan Baku Genteng Polymer Menggunakan Bahan Perekat Isosianat: Universitas Sumatera Utara.

Latif, Syafruddin. 2009. Perencanaan dan Pencetakan Genteng Polimer. Diakses tanggal 21 Desember 2014.

Saragih, Deli Natalia. 2007. Pembuatan dan Karakterisasi Genteng Beton yang

Dibuat dari Pulp Serat Daun Nenas-Semen Portland Pozolan. Program

Studi Fisika. fakulats MIPA. Universitas Sumatera Utara. Medan.

http://repository.usu.ac.id/xmlui/handle/123456789/14210 Diakses tanggal

Desember 2014.




DOI: https://doi.org/10.29103/jtku.v5i2.90

Article Metrics

 Abstract Views : 4493 times
 PDF Downloaded : 64 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2022 Mis Ariska AJ Rambe, Fiqhi Fauzi, Siti Khanifa

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

E-ISSN:2580-5436
P-ISSN: 2303-3991

Creative Commons License

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Flag Counter
View My Stats