Variasi Waktu dan Konsentrasi KOH Dalam Produksi Asam Oksalat (C2H2O4) dari Limbah Kertas Hvs Dengan Metode Peleburan Alkali

Tasya Maidayanti, Lukman Hakim, Rizka Nurlaila, Meriatna Meriatna, Rozanna Dewi, Wiza Ulfa Fibarzi

Abstract


Asam oksalat adalah senyawa kimia yang memiliki rumus H2C2O4 dengan nama sistematis asam etanadioat. Selulosa adalah senyawa organik dengan rumus (C6H10O5)n. Selulosa apabila direaksikan dengan alkali kuat akan menghasilkan asam oksalat, asam asetat dan asam formiat dan reaksi ini disebut hidrolisis atau peleburan berkatalis basa. Limbah kertas hvs terkandung senyawa selulosa, senyawa selulosa ini dapat diolah menjadi produk lain seperti asam oksalat. Tujuan dari penelitian ini adalah menghasilkan asam oksalat dari limbah kertas hvs dengan metode peleburan alkali, mengetahui waktu hidrolisis dan konsentrasi KOH terbaik dalam produksi asam oksalat dari limbah kertas hvs. Metode yang digunakan untuk memperoleh asam oksalat adalah metode hidrolisis peleburan alkali, dengan variasi KOH 15%, 30% dan 40% dan waktu hidrolisis 45, 75 dan 95 menit. Hasil yang didapatkan pada penelitian ini yaitu yield kadar asam oksalat tertinggi terdapat pada konsentrasi KOH 15% dengan waktu  hidrolisis 75 menit yaitu sebesar 7,79 %. Karakteristik asam oksalat yang diperoleh yaitu mempunyai nilai pH 1,5 dan mempunyai serapan Fourier Transform Infra Red (FTIR) yaitu serapan gugus hidroksil (O-H) pada bilangan gelombang 3402,43cm-1, gugus C=O yaitu pada bilangan gelombang 1683,86 cm-1 dan gugus C-O yaitu pada bilangan gelombang 1120,64 cm-1.

Keywords


asam oksalat, FTIR, hidrolisis, KOH, limbah kertas hvs, selulosa

Full Text:

PDF

References


Aris Kurniawan dan Haryanto. “Pengaruh Konsentrasi Larutan Potassium Hidroksida Dan Waktu Hidrolisis Terhadap Pembuatan Asam Oksalat Dari Tandan Pisang Kepok Kuning”. Jurnal Teknologi Bahan Alam Vol. 1 No. 1, April (2017)

Ersanghono, K, “Kimia Organik”. edisi I. IKIP Semarang (1982).

Herman, Syamsu dkk. “Pengaruh Konsentrasi Naoh Pada Proses Pembuatan Asam Oksalat Dari Ampas Tebu”. Jurnal Teknobilogi IV, no 1 (2013).

Irlany. “Pembuatan Asam Oksalat Dari Alang-Alang (Imperata Cylindrica) Dengan Metode Peleburan Alkali”, Jurnal Teknik Kimia USU: Article In Press (2015).

Narimo. “Pembuatan Asam Oksalat Dari Peleburan Kertas Koran Bekas Dengan Larutan NaOH”. Jurnal Kimia Dan Teknoogi 5, no. 2 (2006).

Narimo. “Pembuatan Asam Oksalat Dari Peleburan Kertas Koran Dengan Larutan NaOH”. Jurnal Kimia Dan Teknologi Vol. 5. No 2 (2009).

Perry, Robert H dan Green, Don W, “Chemical Engineers handbook. Seventh Edition. University of Kansas” (1998).




DOI: https://doi.org/10.29103/cejs.v3i1.8018

Article Metrics

 Abstract Views : 659 times
 PDF Downloaded : 18 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2023 Tasya Maidayanti, Lukman Hakim, Rizka Nurlaila, Meriatna Meriatna, Rozanna Dewi

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Chemical Engineering Journal Storage (CEJS) , Jalan Batam No 02 Universitas Malikussaleh Kampus Bukit Indah. lumbung138

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Stat Counter

Flag Counter

 

View MyStat View MyStat