STRATEGI PEMBERDAYAAN MASYARAKAT NELAYAN DALAM PENINGKATAN KESEJAHTERAAN NELAYAN (Studi di Kantor Camat Muara Batu Kabupaten Aceh Utara)

Ayu Mentari Suryadi, Sufi Sufi

Abstract

Masyarakat nelayan di desa keude bungkaih masih hidup dalam garis kemiskinan dimana masih banyak nelayan yang bergantung kepada para tengkulak dan masih banyak nelayan yang menggunakan alat tangkap yang tidak layak (tradisional) dan masih banyak juga nelayan yang perlu diberdayakan, hasil yang didapatkan juga tidak maksimal. Pihak pemerintah mengucurkan program pemberdayaan kepada masyarakat nelayan supaya bisa mandiri dan bisa menghasilkan tangkapan yang lebih baik sehingga dapat mensejahterakan nelayan. Penelitian ini berjudul Strategi Pemberdayaan Masyarakat nelayan dengan focus penelitian pada jenis bantuan peralatan nelayan dan difokuskan pada hambatan internal dan eksternal dalam memberdayakan masyarakat nelayan. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui strategi dinas kelautan dan perikanan Aceh Utara dan mengetahui hambatan internal serta ekternal dalam pelaksanaan pemberdayaan masyarakat nelayan tersebut. Adapun pendekatan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan tipe deskriptif analisis. Hasil penelitian menunjukan bahwa Strategi yang digunakan oleh pemerintah adalah dengan cara memberikan alat tangkap dan boat, melakukan sosialisasi cara penggunaan alat tangkap dan mekanisme pemberian bantuan, dilihat dari strategi sudah baik akan tetapi terkendala dikarenakan kurangnya fasilitas bantuan yang diberikan, kurangnya Sumber daya manusia dan kurangnya pengawasan kepada para nelayan sehingga bantuan yang diberikan tidak merata dan tidak efisien. Sedangkan hambatan ekternalnya yaitu masih kurangnya kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam memanfaatkan bantuan yang diberikan dengan baik. Melihat dari strategi pemberdayaan masyarakat nelayan yang diberikan oleh pemerintah masih kurangnya fasilitas bantuan, kurangnya Sumber daya manusia dan pengawasan yang diberikan kepada para nelayan sehingga bantuan yang diberikan tidak merata kepada semua kelompok nelayan, masih kurangnya kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam memanfaatkan bantuan yang diberikan dengan baik. Adapun saran dari peneliti yaitu pemerintah dapat memberikan bantuan baik barang (peralatan nelayan) juga pemberian modal usaha

Keywords

Strategi, Pemberdayaan, Masyarakat Nelayan

Full Text:

PDF

References

Ambar Teguh S, (2004). Merubah Watak Negara Strategi Penguatan Partisipasi Kampung, Tim Lapera Pustaka Utama Jakarta

Assaury, Sofyan, 1993 Dasar Konsep dan Strategi, LPFE, 1V, Jakarta.

Februana, Ngarto. Manual Sumber Daya Masyarakat Kabupaten Aceh Tengah dan Kabupaten Bener Meriah, Banda Aceh: International Organization for Migration, 2008.

Friedman, Marilyn M. 1992. Family Nursing. Theory & Practice. 3/E. Debora Ina R.L. 1998 ( alih bahasa). Jakarta: EGC

Hanna, robinson, Hikmat, (2006), Pengaruh Utama Partisipasi Masyarakat, C.V.Cepruy, Jakarta.

Irawan Soejito, Pengawasan Terhadap Peraturan Daerah dan Keputusan Kepala Daerah, Bina Aksara, Jakarta, 1983

Kartasasmita, G. 1996. Pembangunan untuk Rakyat: Memadukan pertumbuhan dan pemerataan. Penerbit PT Pustaka Cidesindo, Jakarta.

Kartiko, Restu. 2010. Asas Metodologi Penelitian,Yogyakarta: Graha Ilmu Koentjaraningrat. 2000. Pengantar Ilmu Antropologi, Jakarta. Rineka Cipta. Kusnadi. Nelayan:Strategi Adaptasi dan Jaringan Sosial. 2000. Bandung:Humaniora Utama Press.

Kusnadi.2007. Jaminan Sosial Nelayan. Yogyakarta : Lkis Pelangi Aksara. Leibo, Jefta. 1995. Sosiologi Pedesaan, Yogyakarta: Andi offset.

M.Kusnardi dan Harmaily Ibrahim, Pengantar Hukum Tata Negara Indonesia, Jakarta: Pusat Studi Hukum Tata Negara FHUI dan CVSinar Bakti , 1988,h.256

Mubyarto. 2000. Membangun Sistem Ekonomi, Yogyakarta, BPEF.

Setiana, lucie. Teknik Penyuluhan dan Pemberdayaan Masyarakat, Bogor: Ghalia Indonesia, 2005

Soekartawi. 1998. Prinsip Dasar: Komunikasi Pertanian, UI Press, Jakarta.

Suharto,Edi.2008. Kebijakan SosialSebagaiKebijakanPublik.Bandung: Alfabeta.

Sunarno, Siswanto. 2009. Hukum Pemerintahan Daerah Di Indonesia, Jakarta, Sinar Grafika.

Suryabrata,sumadi. 2009. Metodologi Penelitian, Jakarta: rajawali pers

Umar, Husein. 2005. Metode Penelitian Untuk Skripsi dan Tesis, Jakarta: PT. RajaGrafindo Persada.

Umar, Husein. 2009. Metode Penelitian Untuk Skripsi dan Tesis Bisnis, Jakarta: PT. RajaGrafindo Persada.

Usman, Sunyoto. Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat, Yogyakarta:Pustaka Pelajar, 2010.

Wrihatnolo, Dwijowijoto, (2007). Administrasi Program Dan Proyek Pembangunan, IKIP, Malang.

Yusuf. 2003. Strategi Alternatif Pengentasan Kemiskinan, Yogyakarta, P3PK, Universitas Gajah Mada

Refbacks

  • There are currently no refbacks.