Faktor-Faktor yang Berhubungan dengan Keluhan Konjungtivitis pada Pekerja Bengkel Las di Kecamatan Kotabaru Jambi Tahun 2021

Fichry Irsal Putra, Rara Marisdayana, Cici Wuni

Abstract


Pengelasan merupakan suatu cara untuk menyambung benda padat dengan jalan mencairkannya melalui pemanasan. Sinar infra merah dipancarkan oleh benda pijar. Radiasi oleh sinar tersebut kepada mata dapat menyebabkan katarak pada lensa mata. Agar tidak terjadi kerusakan pada mata, sangat penting dilakukan upaya preventif seperti misalnya memakai kaca mata kobalt biru bagi mereka yang bekerja menghadapi penyinaran sinar infra merah. Tujuan penelitian untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan keluhan kongjungtivitis padapekerja bengkel las di Kecamatan Kota Baru Jambi. Penelitian analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi seluruh tenaga kerja di bengkel las Kecamatan Kota Baru Jambi yang berjumlah 48 orang. Sampel secara total sampling yaitu seluruh tenaga kerja di bengkel lasKecamatan Kota Baru Jambi yang berjumlah 48 orang. Penelitian dilakukan pada tanggal 10-17Maret 2021. Data dianalisis secara univariat dan bivariat.Hasil penelitian secara univariat menunjukkan sebagian besar (81,3%) responden dengan lama paparan berisiko, (52,1%) responden masa kerja baru, (54,2%) responden menggunakan APD, dan (58,3%) responden ada keluhan kongjungtivitis. Hasil analisis bivariat terdapat hubungan antara lama paparan dengan p-value = 0,005, masa kerja dengan p-value = 0,017 dan penggunaan APDdengan p-value = 0,031 terhadap keluhan kongjungtivitis pada pekerja bengkel las. Diharapkan para pekerja bengkel las untuk tidak terlalu lama terpapar oleh cahayadari pengelasan serta selalu patuh dan disiplin dalam menggunakan alat pelindungdiri (APD) yang benar dan tepat serta proses kerja yang benar sesuai SOP seperti penggunaan goggles dan welding helmets pada saat bekerja di bengkel las karena terbukti dapat mengurangi keluhan konjungtifitis pada pekerja.

Keywords


Lama paparan, masa kerja, APD, keluhan konjungtivitis

Full Text:

PDF

References


Harrianto, 2010. Buku Ajar Kesehatan Kerja. Penerbit Buku Kedokteran EGC. Jakarta

Suma’mur, 2009. Higiene Perusahaan dan Kesehatan Kerja (Hiperkes) Jakarta: Penerbit Sagung Seto.

Aryani Pujiyanti, 2004. Faktor-Faktor yang Berhubungan Dengan Konjungtivitis Pada Pekerja Pengelasan Listrik di Bengkel Radas Jaya Semarang. Undergraduate thesis, Diponegoro University

Widada, 2020. Faktor risiko yang berhubungan dengan keluhan penglihatan pada pekerja bengkel las Kota Bengkulu. Mitra Raflesia (Journal of Health Science). Vol. 12 No. 2

Hapsoro, A. (2012). “Pengaruh Pemakaian Kacamata Las Terhadap Keluhan Penglihatan pada Pekerja Las Karbit di Wilayah Kecamatan Tasikmadu Kabupaten Karanganyar”. Diploma IV Keselamatan dan Kesehatan Kerja. Fakultas Kedokteran. Universitas Sebelas Maret




DOI: https://doi.org/10.29103/jkkmm.v1i4.9153

Article Metrics

 Abstract Views : 325 times
 PDF Downloaded : 68 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2022 Fichry irsal putra

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

ISSN 2830-6473 (media online)

Flag Counter

 

 

 

 

 

 

View Galenical Stats

 

 

 

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.