Pemanfaatan Daun Jamblang Sebagai Bahan Pembuatan Handsinitizer Dalam Bentuk Cair

Zurrahmi Zurrahmi, Ishak Ibrahim, Rozanna Dewi, Jalaluddin Jalaluddin, Sulhatun Sulhatun

Abstract


Syzygium cumini L yaitu nama pohon dan buah dari keluarga jambu yang diketahui di berbagai daerah yang meiliki sebutan berbeda: duwet di Jawa Timur, jembolan di Jawa Barat, jambe kleng di Aceh, dan javaplum di Amerika. Selain memiliki nilai gizi, S. cumini L juga memiliki manfaat sebagai antioksidan, antiinflamasi, dan antibakteri. Hand sanitizer biasanya mengandung alkohol dengan konsentrasi 65-95%, yang dapat menyebabkan iritasi kulit. Tujuan penelitian ini yaitu untuk pengembangan sanitizer dengan jumlah alkohol antara 60% hingga 80%, dengan tambahan triklosan dan ekstrak daun jamblang. Kandungan daun jamblang meliputi flavonoid, alkaloid, steroid, tanin, dan saponin yang memiliki kemampuan untuk mencegah pertumbuhan bakteri. Adapun tujuan dari penelitian ini untuk merumuskan dan menguji efektivitas antiseptik tangan yang dibuat dari daun jamblang (Syzygium cumini L), menggunakan empat variasi konsentrasi etanol (60%, 70%, 75%, dan 80%) serta lima durasi perebusan (30, 45, 60, 75, 90 menit).Dimana Penelitian ini sudah dilakukan sebelumnya oleh (Bahri, Syamsul dkk, 2021) dengan judul “Formulasi Sediaan Gel Minyak Atsiri Tanaman Nilam (Pogostemon Cablin Benth) Sebagai Antiseptik Tangan (Hand Sanitizer), yang belum dilakukan adalah membuat sanitizer dalam bentuk cair. Pengujian dilakukan terhadap keempat formulasi meliputi pengujian pH, organoleptik, kemampuan penyebaran, dan efek antibakteri. Komposisi sanitizer yang natural dan  diperoleh pada formula dengan konsentrasi etanol 80% (U2) dengan waktu perebusan 30 menit (mengandung 40 ml filtrat daun jamblang, 10 ml etanol, 10 ml gliserin, dan 10 ml aloe vera). Formulasi ini efektif menghambat Staphylococcus aureus tumbuh dengan diameter zona hambat sebesar 16,8 mm, menunjukkan hasil yang homogen, memiliki pH 5,4 yang mendekati pH kulit, dan daya sebar sekitar 5 cm sampai 8 cm, menunjukkan konsistensi semisolid yang nyaman digunakan.

Keywords


Daun Jamblang; Antiseptik; Bakteri Staphylococcus Aureus

Full Text:

PDF

References


Ahmed, R. R., et al. (2024). Formulation and characterization of non-toxic, antimicrobial, and alcohol-free hand sanitizer nanoemulgel based on lemon peel extract. Cosmetics, 11(2), 59. https://doi.org/10.3390/cosmetics11020059 (MDPI).

"A systematic review of hand-hygiene and environmental-disinfection interventions in settings with children" diterbitkan di BMC Public Health. https://doi.org/10.1186/s12889-019-7680-x

Bahri, S. (2021). 4179-10557-1-Sm. Formulasi Sediaan Gel Minyak Atsiri Tanaman Nilam (Pogostemon Cablin Benth) Sebagai Antiseptik Tangan (Hand Sanitizer), 1(Mei), 87–99.

Cahyani, A., Indriati, I. L., & Harismah, K. (2019). Formulation and effectiveness of hand sanitizer containing clove leaf oil (Syzygium aromaticum L.) and turmeric extract (Curcuma xanthorrhiza R.). AIP Conference Proceedings. https://doi.org/10.1063/1.5093981 (American Institute of Physics).

Cahyaningtyas, F. D., Ukrima, Z. A., Nora, N., & Amaria, A. (2019). Pemanfatan Ekstrak Biji Teratai Sebagai Bahan Aktif Antibakteri Untuk Pembuatan Hand Sanitizer. Indonesian Chemistry and Application Journal, 3(1), 7. https://doi.org/10.26740/icaj.v3n1.p7-13

"Comparing the antibacterial efficacy and functionality of different commercial alcohol-based sanitizers" diterbitkan di PLOS ONE pada 2023.

https://doi.org/10.1371/journal.pone.0282005

"Efficacy of a New Alcohol-Free Organic Acid-Based Hand Sanitizer against Foodborne Pathogens" oleh Gözde Bayer et al., diterbitkan di Toxics pada 2023.https://doi.org/10.3390/toxics11110938

Hasdiana, U. (2018). Analytical Biochemistry, 11(1), 1–5. Retrieved from https://doi.org/10.1080/07352689.2018.1441103%0Ahttp://www.chile.bmw-motorrad.cl/sync/showroom/lam/es/

"Hand sanitizers as a preventive measure in COVID-19 pandemic, its characteristics, and harmful effects: a review" diterbitkan di Journal of the Egyptian Public Health Association.

https://doi.org/10.1186/s42506-021-00079-8

McCarthy, J. R., Tharmalingam, N., & Madheswaran, T. (2020). Hand sanitizers: A review on formulation aspects, adverse effects, and regulations. International Journal of Environmental Research and Public Health, 17(9), 3326. https://doi.org/10.3390/ijerph17093326 (MDPI).

Pham, T. Q., et al. (2023). Use of hand sanitizers in COVID-19 prevention: A comprehensive overview. Pharmacoepidemiology.

https://doi.org/10.3390/pharmacoepidemiology11020059 (MDPI).

Rizki, S., Farida, N., Sudarman, S. W., & Rahmawati ES, Y. (2020). Pelatihan Pembuatan Hand Sanitizer pada Masa Pandemi Covid-19 di Kelurahan Purwosari Kota Metro. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat (JPKM) TABIKPUN, 1(1), 11–18. https://doi.org/10.23960/jpkmt.v1i1.4

Septiani, R. (2018). Uji Aktivitas Antioksidan Ekstrak dan Fraksi Daun Jamblang (Syzygium cumini L.) dengan Metode DPPH. Skripsi, 13–14. Retrieved from http://www.ncbi.nlm.nih.gov/pubmed/15350854




DOI: https://doi.org/10.29103/cejs.v4i5.16619

Article Metrics

 Abstract Views : 19 times
 PDF Downloaded : 9 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Zurrahmi Zurrahmi, Ishak Ibrahim, Rozanna Dewi, Jalaluddin Jalaluddin, Sulhatun Sulhatun

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Chemical Engineering Journal Storage (CEJS) , Jalan Batam No 02 Universitas Malikussaleh Kampus Bukit Indah. lumbung138

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Stat Counter

Flag Counter

 

View MyStat View MyStat