REPRESENTASI BAHASA HUMOR DALAM ACARA LAPOR PAK! TRANS7

Raudhatun Khaira, Emilda Emilda, Ririn Rahayu

Abstract


ABSTRAK

 

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bentuk dan fungsi bahasa humor dalam acara Lapor Pak!  Trans7. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini adalah berupa 15 video dari bulan Maret-Juli 2023 yang diambil dari YouTube pada acara Lapor Pak! Trans7. Data dalam penelitian ini berupa kutipan-kutipan kalimat yang dituturkan oleh para pembawa acara dan bintang tamu dalam acara talk show Lapor Pak! Trans7. Teknik pengumpulan data yang digunakan melibatkan teknik simak dan teknik catat. Adapun hasil penelitian yang diperoleh adalah 45 bentuk dan fungsi bahasa humor yang terdapat dalam tayangan Lapor Pak! Trans7 yang terdiri dari 30 data humor bahasa, 5 data humor pergunjingan, 6 data humor teka-teki, 4 data humor kritik, sedangkan humor pornografi tidak terdapat data. Selanjutnya, data yang ditemukan menunjukkan bahwa terdapat berbagai fungsi dari bentuk bahasa humor yaitu 1 bentuk bahasa humor yang berfungsi untuk menguji batas kesabaran, 3 bentuk bahasa humor yang berfungsi sebagai sarana kritik sosial, 29 bentuk bahasa humor yang berfungsi untuk meredakan situasi tegang, 10 bentuk bahasa humor berfungsi untuk mengubah suasana hati, dan 2 bentuk bahasa humor sebagai sarana sindiran terhadap politik.

Kata kunci: Representasi, Bahasa Humor, Lapor Pak! Trans7

ABSTRACT

This research aims to describe the forms and functions of humorous language in the Lapor Pak! Trans7 program. The research types employed is descriptive research with a qualitative approach. The data source consists of 15 videos from March to July 2023, extracted from YouTube's “Lapor Pak! Trans7” talk show. The data in this study include quotations of sentences spoken by the hosts and guests in the show. Data collection techniques involve observation and note-taking. The research findings reveal 45 forms and functions of humorous language in the “Lapor Pak! Trans7” broadcast, comprising 30 instances of language-based humor, 5 instances of gossip-based humor, 6 instances of riddle-based humor, and 4 instances of criticism-based humor, while there is no data on pornographic humor. Furthermore, the data found indicates various functions of humor language forms, including 1 form of humor language used to test patience, 3 forms serving as a means of social criticism, 29 forms used to alleviate tense situations, 10 forms functioning to change the mood, and 2 forms of humor language used as a means of satire in politics.

Keywords: Representation, Humorous Language, Lapor Pak! Trans7

Full Text:

PDF

References


Achsani, ferdian. (2019). Bahasa Humor dalam Acara Bocah Ngapa(k) Ya Trans 7. Jurnal Ilmiah Kebahasaan dan Kesastraan, 5(2), 2656–2085. IAIN Surakarta. (https://gentabahtera.kemdikbud.go.id/index.php/gentabahtera/article/view/83). Diakses pada tanggal 25 Maret 2023.

Aisyah, Z. I. (2018). Bahasa Humor dalam Tuturan Ketut Yoga Yudistira Pengisi Suara Channel Youtube Kok Bisa? Journal Bapala, 5(2). Universitas Negeri Surabaya (https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/bapala/article/view/29009). Di akses pada tanggal 19 Maret 2023.

Anam, K., Wuryaningrum, R., & Syukron, A. (2020). Wacana Humor dalam Bajigur TV. Alinea: Jurnal Bahasa, Sastra, dan Pengajaran, 9(2), 99–117. Universitas Suryakancana (https://jurnal.unsur.ac.id/ajbsi/article/view/1001). Di akses pada tanggal 19 Maret 2023.

Arfianti, I. (2020). Pragmatik: Teori dan Analisis (1st ed.). CV. Pilar Nusantara. (Online)

Elisabeth, R., & Adim, A. K. (2022). Representasi Humor Seksis pada Program Tonight Show di NET.TV. E-Proceeding of Management, 9(2), 1164–1173. Universitas Telkom (https://openlibrarypublications.telkomuniversity.ac.id/index.php/management/article/view/17781). Di akses pada tanggal 16 Juli 2023.

Fatubun, A. (2021, September 28). Lapor Pak Sabet Penghargaan Indonesian Television Awards 2021, Ini Daftar Pemenang Selengkapnya. AYOSURABAYA.COM. https://www.ayosurabaya.com/tren/pr781285703/lapor-pak-sabet-penghargaan-indonesian-television-awards-2021-ini-daftar-pemenang-selengkapnya. Diakses pada tanggal 24 Mei 2023.

Hamdan, W. (2022). Strategi Program Taplak (Berita Koplak) di Stasiun Televisi Lokal Jember 1 Tv dalam Upaya Menarik Minat Khalayak Umum di Jember. Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Shiddiq. (http://digilib.uinkhas.ac.id/10795/). Diakses pada tanggal 20 maret 2023.

Hardiyanto, S., & Pulungan, D. (2019). Komunikasi Efektif Sebagai Upaya Penanggulangan Bencana Alam di Kota Padangsidimpuan. Jurnal Interaksi: Jurnal Ilmu Komunikasi, 3(1), 30. (https://jurnal.umsu.ac.id/index.php/interaksi/article/view/2694). Diakses pada tanggal 20 Mei 2023.

Isnan, F. (2020). Humor Masyarakat Belantik dalam Novel Orang-Orang Biasa Karya Andrea Hirata. Diksi, 28(2), 162–170. Universitas Negeri Yogyakarta. (https://journal.uny.ac.id/index.php/diksi/article/view/3322). Diakses pada tanggal 2 maret 2023.

Lilaifi, Z. (2019). Permainan Bahasa Komika Ridwan Remin dalam Acara Grand Final StandUp Comedy Indonesia (Suci) 7. BASINDO: Jurnal Kajian Bahasa, Sastra Indonesia, dan Pembelajarannya, 3(2). Universitas Negeri Malang. (http://journal2.um.ac.id/index.php/basindo/article/view/11590). Diakses pada tanggal 01 Mei 2023.

Luthfi, A. Hanifah. (2020). Analisis Semiotika Kritik Sosial dalam Balutan Humor pada Komik Faktap. Jurnal Ilmu Komunikasi, 17(1), 19–40. Universitas Muhammadiyah Surakarta. (https://ojs.uajy.ac.id/index.php/jik/article/view/1968). Diakses pada tanggal 28 April 2023.

Jayana, W. S. (2023). Analisis Wacana Humor dalam Acara Lapor Pak! di trans7. Basastra: Jurnal Bahasa, Sastra, dan Pengajarannya, 11(1).(https://jurnal.uns.ac.id/Basastra/article/view/70195). Di akses pada tanggal 16 Juni 2023.

Maghfiroh, S., & Rohayati, A. (2020). Analisis Kemampuan Representasi Matematis Siswa SMP pada materi segiempat. Pelita: Jurnal Penelitian dan Karya Ilmiah, 20(1), 64 79. Universitas Pendidikan Indonesia. (http://ejournal.unis.ac.id/index.php/pelita/article/view/373/pdf). Diakses pada tanggal 30 Maret 2023.

Siyoto, S. (2015). Dasar Metode Penelitian (Pertama). Literasi Media Publishing. (Online)

Sulistyowati, Endang, & Fauzan, A. (2019). Aspek Humor dalam Syair Sastra Lisan Banjar Madihin. STILISTIKA: Jurnal Bahasa, Sastra, dan Pengajarannya, 4(1). STKIP PGRI Banjarmasin. (https://doi.org/10.33654/sti.v4i1.966). Diakses pada tanggal 22 April 2023.

Yuliana, E., Wardarita, R., & Fitriani, Y. (2021). Analisis Bahasa Sindiran dalam Acara Lapor Pak Di Stasiun Televisi Trans 7. In Prosiding Seminar Nasional Program Pascasarjana Universitas Pgri Palembang. (https://jurnal.univpgri-palembang.ac.id/index.php/Prosidingpps/article/view/8256). Diakses pada tanggal 20 Mei 2023




DOI: https://doi.org/10.29103/jk.v5i1.16171

Article Metrics

 Abstract Views : 34 times
 PDF Downloaded : 26 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Flag Counter

View My Stats