PEMANFAATAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI PADA PEMERINTAHAN GAMPONG (DESA) DI WILAYAH PESISIR KOTA LHOKSEUMAWE
Abstract
Pemerintah mendukung pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi dalam pemerintahanan dari kota sampai ke desa (gampong). Tidak terlepas dalam wilayah pesisir yang selama ini dirasakan tertinggal. Studi mengenai pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi di tingkat gampong dalam wilayah pesisir kota Lhokseumae menjadi suatu hal yang perlu dilakukan. Penelitian ini bertujuan memberikan deskripsi dan menganalisa realisasi serta pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi pada pemerintahan gampong di wilayah pesisir kota Lhokseumawe. Fokus pada pemerintahan gampong Hagu Barat Laut Kota Lhokseumawe. Metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif dilakukan dalam penelitian ini pada pemerintahan gampong di wilayah pesisir Kota Lhokseumawe, dimana penentuan informan penelitian dilakukan secara purposive sampling dan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian mendapati bahwa realisasi dan pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi pada pemerintahan gampong di wilayah pesisir kota Lhokseumawe telah mengalami beberapa perubahan dengan kehadiran teknologi komputer dan internet. Pemanfaatan aplikasi Microsoft office berfungsi sebagai pusat pengolahan, penyimpanan dan percetakan. Peningkatan produktivitas dan kecepatan dalam mengolah dokumen, surat menyurat dan laporan serta membagikannya kepada seluruh stakeholder dengan cepat (realtime). Selanjutnya pemanfaatan internet telah meningkatkan kualitas dan konsistensi hasil, memudahkan dalam mengedit, mengolah data, menghemat tenaga, dan sangat dipermudah pada administrasi perkantoran. Terutama dalam penerapan aplikasi e-Planning dan aplikasi Sistem Keuangan Desa (SisKeuDes).
Keywords
Full Text:
PDFReferences
DAFTAR PUSTAKA
Creswell, John W. 1994. Research design: qualitative & quantitative approaches. London: Sage Publications.
Dedi. Pengertian Komponen dan Karakteristik. http://bk1120011-dedi.blogspot.com/2013/12/ pengertian-komponen-dan-karakteristik.html. (Diakses 21 februari 2019)
Desa Madusari. 2013. Madusari Bergabung Dalam Jejaring Gerakan Desa Membangun.Tersedia di .diakses 22 Agustus 2019.
Gerakan Desa Membangun. 2014. GDM Siap Luncurkan Program Desa 2.0 di 100 Desa.Tersedia di .diakses 22 Agustus 2019.
Hanafi, Abdillah. 1987. Memasyarakatkan Ide-Ide Baru. Surabaya: Penerbit Usaha Nasional
Jahja, Ranggoaini. et. al. 2012. Sistem Informasi Desa: Sistem Informasi dan Data Untuk Pembaruan Desa.Yogyakarta: COMBINE Resource Institution (CRI).
John Naisbitt and Patricia Aburdene. 1985. Re-Inventing the Corporation: Transforming Your Job and Your Company for the New Information Society. New York: Warner Books.
Meijer, A. J. 2008. E-mail in government: Not post-bureaucratic but late-bureaucratic organizations. Government Information Quarterly, 25:429–447.
Mustika, Maya Dewi. 2011. Desa Mandalamekar, Raih Kemandirian Teknologi dengan Open Source.Indonesian e-Learning Media.Tersedia di diakses 22 Agustus 2019
Nurudin. 2017. Perkembangan Teknologi Komunikasi. Cet.1. Jakarta;Rajawali Pers.
Pacey, Arnold. 1983. The Culture of Technology. Massachusetts: The MIT Press.
Pala, Rukman. 2009. Teknologi Informasi dan Komunikasi dan Perannya dalam Proses Perubahan Sosial. Dlm: Majalah Publik Ilmiah Semi Populer.Ed.Desember 2009. Makassar: Balai Besar Pengkajian dan Pengembangan Komunikasi dan informatika.
Praditya, Didit. 2014. The Utilization of information and Communication Technology (ICT) By Government in Rural Level (88): 129–40.
Sugiyono. 2004, Metode Penelitian Bisnis, Bandung: Alfabeta,
Whitworth, B. 2006. Internal communication. Dlm. Gillis, T. L. (pnyt.). The IABC Handbook of Organizational Communication: A Guide to internal communication, Public Relations, Marketing and Leadership, hlm. 205-214. San Francisco: Jossey-Bass.
BAPPEDA Lhokseumawe. 2017. Profil Kota Lhokseumawe. http://www. bappedalhokseumawe. web.id (diakses 22 Agustus 2019)
DOI: https://doi.org/10.29103/jj.v9i1.3096
Article Metrics
Abstract Views : 478 timesPDF Downloaded : 35 times
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2020 Jurnal Jurnalisme
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
Redaksi Jurnal Jurnalisme(JJ): Gedung Program Studi Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Malikussaleh. Kampus Bukit Indah Jln. Sumatera No.8, Kec. Muara Satu Kota Lhokseumawe, Prov. Aceh, Indonesia. eMail: jurnalisme@unimal.ac.id
Jurnal Jurnalisme is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License