Bersih-Bersih Telinga (BBT) dan Penyuluhan Menjaga Kesehatan Telinga di Sekolah Luar Biasa Aneuk Nanggroe, Lhokseumawe
DOI:
https://doi.org/10.29103/auxilium.v1i1.12612Keywords:
gangguan pendengaran anak, pencegahan, kesehatan telingaAbstract
Gangguan pendengaran pada anak merupakan kasus yang semakin sering ditemukan di masyarakat. Data World Health Organization (WHO) mencatat gangguan pendengaran merupakan penyebab tertinggi keempat untuk kecacatan secara global. Gangguan pendengaran terdiri atas gangguan pendengaran kongenital dan didapat. Lebih dari 50% anak-anak dengan gangguan pendengaran disebabkan oleh genetik. Jenis gangguan pendengaran terdiri dari tuli konduktif, sensorineural dan campuran. Kondisi gangguan pendengaran ditatalaksana secara berbeda tergantung pada penyebab, jenis gangguan pendengaran dan derajat gangguan pendengaran. Kehilangan pendengaran memiliki dampak negatif pada anak-anak terkait kemampuan bahasa, bicara, sekolah, fungsi sosial, kapasitas kognitif, serta kualitas hidup. Pencegahan gangguan pendengaran merupakan hal yang sangat penting. Upaya menjaga kesehatan pendengaran dapat dilakukan dengan deteksi dini adanya gangguan pendengaran, menghindari kebisingan, pola hidup bersih dan sehat yang baik, memperhatikan kebersihan liang telinga, tidak minum obat ototoksik dalam jangka panjang tanpa konsultasi dengan dokter. Kegiatan pengabdian ini terdiri dari tiga sesi yaitu penyuluhan, sesi tanya jawab atau diskusi dan bersih-bersih telinga. Penyuluhan dilakukan dengan metode ceramah mengenai cara menjaga kesehatan telinga dan dampak dari telinga yang tidak sehat. Kegiatan pengabdian ini mampu meningkatkan pemahaman peserta mengenai cara menjaga kesehatan telinga sehingga diharapkan para peserta dapat mengaplikasikannya dalam kehidupan sehari-hari.
References
Anastasiadou S, Alkhalili Y. Hearing Loss. (2023). StatPearls [Internet]. Treasure Island (FL): StatPearls Publishing. Available from: https://www.ncbi.nlm.nih.gov/books/NBK542323/
Dhingra PL, Dhingra S. Dhingra D. (2014). Disorders of Middle Ear, In: Disease of Ear, Nose, and Throat and Head and Neck Surgery. India: Elsevier
Kwon C, Lee HY, Kim MG, Boo SH, Yeo SG. (2013). Allergic Disesas in Children with Otitis Media with Effusion. International Journal of Pediatric Otorhinolaryngology, 77(2), p 158-161. Available from: https://www.sciencedirect.com/science/article/abs/pii/S0165587612005496?via%3Dihub
Mutar RE, Aldoori NM. (2022) Causes of hearing loss and deafness among children under five years of age. International Journal of Health Sciences, 6(S8, 897-907. Available from: https://sciencescholar.us/journal/index.php/ijhs/article/view/9860
World Health Organization. 2021. Deafness and Hearing Loss. From https://www.who.int/news-room/fact-sheets/detail/deafness-and-hearingloss.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Authors retain copyright and grant the journal right of first publication and this work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 that allows others to share the work with an acknowledgement of the works authorship and initial publication in this journal.
All articles in this journal may be disseminated by listing valid sources and the title of the article should not be omitted. The content of the article is liable to the author.
Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgment of its initial publication in this journal.
Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work.
In the dissemination of articles by the author must declare the Auxilium (Jurnal Pengabdian Kesehatan) as the first party to publish the article.